accestrade

Friday, 8 April 2016

Tips Bersih-Bersih Rumah di Awal Tahun Baru

Tips Bersih-Bersih Rumah di Awal Tahun Baru


woman doing housekeeping
Kegiatan bersih-bersih rumah di awal tahun rasanya sudah jadi tradisi di mana saja. Dengan melakukan kegiatan bersih-bersih rumah di awal tahun, dipercaya rejeki yang baru juga akan datang menghampiri! Tentunya Anda tak mau ketinggalan mendapatkan rejeki yang lebih baik dan banyak di tahun 2016 ini kan? Agar kegiatan bersih-bersih lebih lancar dan efisien berikut ini tips bersih-bersihnya!
  1. Buat list apa saja yang harus dibersihkan
  2. Jadwalkan kapan saja Anda bisa membersihkan rumah (misalnya di akhir pekan)
  3. Jika tak cukup dalam 1 hari, jadwalkan di hari apa membersihkan bagian yang mana
  4. Buat daftar target dan penuhi target tersebut
  5. Siapkan peralatan bersih-bersih
  6. Pisahkan barang yang digunakan kembali dan yang dibuang
Hal yang paling sering terjadi adalah Anda malas bersih-bersih dan menunda pekerjaan. Hindari hal ini dengan cara membuat daftar dan berkomitmen untuk menyelesaikannya sesuai target! Ingat rumah yang bersih dan rapi bisa menarik rejeki baru!
Permasalahan yang lain adalah Anda sayang membuang beberapa benda sehingga akhirnya banyak benda tak terpakai yang menumpuk di dalam gudang! Hindari menimbun barang tak terpakai ini dengan tips berikut ini!
  1. Sumbangkan ke orang yang membutuhkan.
  2. Kumpulkan barang-barang yang dibuang sayang ini di satu tempat lalu jika sampai 6 bulan Anda tak menyentuhnya berarti Anda harus merelakan untuk dibuang atau disumbangkan.
  3. Anda bisa mengambil keuntungan dengan membuat garage sale. Pilih barang-barang yang sudah tak Anda pakai dengan kondisi yang masih layak dan jual kembali dengan harga yang miring. Selain barang Anda jadi menghilang dari rumah, Anda bisa mendapatkan bonus tambahan uang ekstra!
Kerjakan aktivitas bersih-bersih ini dengan seluruh anggota keluarga. Ajak pasangan dan anak Anda untuk membersihkan rumah bersama-sama. Anda bisa membagi pekerjaan untuk masing-masing orang dan akhirnya rumah jadi bersih dan segar berkat bantuan seluruh anggota keluarga! Jangan lupa untuk membuka semua saluran udara seperti pintu dan jendela sehingga polusi akibat debu dan produk pembersih bisa keluar dengan mudah. Kenakan juga sarung tangan karet untuk mencegah iritasi pada kulit Anda. Selamat bersih-bersih!

0 komentar:

Post a Comment