accestrade

Friday 8 April 2016

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Penting untuk Interior

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Penting untuk Interior

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan7
Interior lighting atau penataan cahaya pada ruangan interior adalah bagian penting dari desain interior. Sama seperti dengan pemilihan warna atau perabot, penataan lampu juga sangat berpengaruh untuk menciptakan suasana ruangan nyaman sesuai keinginan. Semua ruangan pasti membutuhkan bantuan lampu untuk penerangan dan tambahan efek dramatis. Jadi sebelum buru-buru membeli dan memasang lampu, kenali dulu jenis-jenis lampu dalam penataan interior! Secara umum, pencahayaan buatan atau lampu pada interior dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu general lighting, task lighting, dan accent lighting. Berikut ini penjelasan singkat dan tips bagaimana cara penempatannya dalam ruangan.  
Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan14 Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan2

1. General Lighting
General lighting adalah penataan lampu yang paling umum dan pasti digunakan pada setiap interior ruangan. Penempatannya dilakukan dengan cara meletakkan titik lampu pada titik tengah ruangan atau pada beberapa titik yang dipasang secara simetris dan merata. Tujuan penggunaan general lighting adalah menghasilkan sumber cahaya secara terang dan menyeluruh pada ruangan.
General lighting pasti digunakan di ruangan-ruangan utama dalam rumah. Sebut saja seperti ruang keluarga, dapur, ruang tamu, dan juga kamar-kamar. Pencahayaan ini bisa dibuat lebih menarik dengan cara lain yaitu dengan cara menyembunyikannya. Ya, Anda bisa menutupi area bawah lampu ini sehingga Anda hanya bisa melihat biasnya saja. Keunggulan pencahayaan tidak langsung seperti adalah dapat menghasilkan cahaya yang merata sehingga tak menyilaukan mata. Anda tak lagi dapat melihat titik lampu secara jelas sehingga ruangan terasa lebih nyaman. Selain itu, pencahayaan tak langsung juga bisa membuat suasana ruangan jadi lebih intim dan romantis.

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan12 Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan6
2. Task Lighting
Task lighting merupakan sistem pencahayaan yang difokuskan pada suatu area dan berfungsi untuk membantu Anda melakukan aktivitas tertentu. Task lighting juga dapat menjadi satu cara untuk menghindari ketegangan mata ketika beraktivitas.
​Contoh task lighting adalah lampu di atas counter table yang memungkinkan orang untuk membaca resep masakan ketika akan memasak. Contoh lainnya adalah lampu gantung yang diletakkan di atas ruang makan yang mengarah pada meja makan atau lampu di sekitar cermin meja rias. Task lighting ini juga dapat berfungsi sebagai pembentuk suasana. Entah itu suasana yang ringan dan santai, atau suasana yang romantis dan intens.

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan8 Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan3
3. Accent dan Decorative Lighting
Accent dan decorative lighting digunakan untuk menyorot atau memfokuskan pada suatu benda agar lebih terlihat mencolok. Biasanya digunakan untuk semakin mempercantik interior ruangan. Pemasangan accent lighting pada ruangan dalam rumah umumnya digunakan untuk menyorot benda seni atau menyorot lukisan. Jenis pencahayaan ini tidak digunakan untuk membantu aktivitas apapun, murni hanya untuk elemen dekoratif ruangan.

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan15
Accent lighting biasanya menggunakan spotlight karena dapat menghasilkan bias cahaya yang kuat dan menghasilkan fokus pada objek yang dituju. Tujuannya untuk semakin mengekspos tampilan karya seni yang hendak ditonjolkan. Down light dan up light juga termasuk di dalam kategori ini. Biasanya kedua jenis lampu ini digunakan untuk menghasilkan efek dramatis pada ruangan.
Pencahayaan yang ditata dengan baik akan menciptakan suasana yang lebih baik dalam ruangan dan menciptakan tampilan yang lebih indah dilihat. Permainan tata cahaya yang memanfaatkan ketiga jenis pencahayaan di atas bisa membuat suasana ruangan berbeda. Jadi sebaiknya Anda berhati-hati dalam memilih jenis dan penempatan lampu.

Yuk Kenali 3 Jenis Pencahayaan Interior Ruangan4
Tertarik memiliki rumah dengan pencahayaan ruangan yang tertata apik? Anda bisa dapatkan rumah huni impian Anda dengan bantuan dari www.DesainInterior.ME. Kami menyediakan beberapa pilihan desainer interior yang bisa membantu Anda mendesain interior rumah huni sesuai kebutuhan dan keingian Anda.  Jasa desainer interior profesional dari kami siap membantu Anda dalam mendesain dan memberikan ide untuk desain interior semua project Anda. Jasa desain interior kami tersedia untuk area Jakarta dan sekitarnya. Hubungi kami untuk mendapatkan konsultasi gratis dari desainer interior kami.

0 komentar:

Post a Comment